Percepat Pengembangan Destinasi Wisata Negeri Indah Kepingan Sorga, Bupati Samosir Minta Penambahan Jalan melalui Dana Inpres

    Percepat Pengembangan Destinasi Wisata Negeri Indah Kepingan Sorga, Bupati Samosir Minta Penambahan Jalan melalui Dana Inpres

    SAMOSIR-Guna mempercepat pambangunan dan percepatan pengembangan destinasi wisata Negeri Indah Kepingan Sorga, Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom meminta penambahan jalan melalui Dana Alokasi Khusus (DAK) Instruksi Presiden (Inpres)

    Permohonan penambahan jalan melalui Dana Alokasi Khusus (DAK) Instruksi Presiden (Inpres) itu disampaikan Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom ketika menjamu Kepala Balai Besar Pelaksana Jalan Nasional Sumatera Utara di Rumah Dinasnya, Rabu (31/01/2024).

    Bupati Samosir dalam kesempatan itu juga menitipkan, agar pembenahan jalan sesuai dengan usulan yang sudah disampaikan Pemerintah Kabupaten Samosir dapat ditangani melalui Dana Alokasi Khusus (DAK) Inpres.

    Penembahan Jalan yang dimaksud diantaranya, lanjutan pembangunan ruas jalan simpang gotting-Janji Raja, ruas jalan Tulas-Binangara termasuk jembatan sitapigagan dan juga terhadap proyek nasional yang ada di Kabupaten Samosir.

    "Kami juga berharap Kementerian PUPR melalui Kepala BBPJN dapat melakukan penanganan longsor di beberapa titik jalan nasional (jalan lingkar dalam Samosir), termasuk lanjutan beautifikasi jembatan Tano Ponggol.

    Selain itu, juga meminta pembenahan beberapa jembatan di ruas jalan nasional di Kabupaten Samosir, ”pinta Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom sembari berharap usulan pembangunan jalan yang sudah disampaikan dapat terwujud melalui dana Inpres

    Kepala Balai Besar Pelaksana Jalan Nasional Sumut Junaedi, MT mengatakan sebagai daerah wisata premium, Kabupaten Samosir wajib disupport guna menunjang potensi dan perkembangan wisata yang sebanyak-banyaknya.

    Junaedi menambahkan, penanganan longsor di ruas jalan nasional, tahun ini akan dilaksanakan di 11 titik. "Mudah-mudahan di tahun ini dapat menamba dana sehingga dapat menyelesaikan masalah longsor-longsor tersebut, ”tutupnya.

    Turut hadir dari BBPJN Sumut, Kabid KPIJ Artan, Kabid Preservasi I Yanto Apul Sirait, Kabid Preservasi II Julkarnain, Kabid Pembangunan Patar Manurung, Kabid TU Firman, Kasatker PJN Rahmat Syahputra, dan dari Pemksb Samosir, SAB Rudi SM Siahaan, Hut Isasar Simbolon, Kepala Bappeda Litbang Rajoki Simarmata, Kadis Kominfo Immanuel Sitanggang, Sekretaris Dinas PUTR Boy Naibaho.

    samosir
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Bupati Samosir Lanjutkan Program Bunga Desa...

    Artikel Berikutnya

    Pemkab Samosir Kebut Penataan Lahan Pertanian...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Pelaku Pembuangan Mayat Wanita di Kabupaten Karo Sempat DPO, Sekarang Gol
    Meriahkan Hari Jadi Kabupaten Samosir, BRI Balige Hadirkan Stand Pembukaan Rekening dan Binaan UMKM Kopi Pardosir
    Gelar Rakor Perizinan Berusaha dan Pengawasan Perizinan Berbasis Risiko, Pemkab Samosir Harapkan Dapat Berikan Kenyamanan dan Kepastian Investor
    Tergelincir di Jembatan Sungai Siponot Desa Salaon Tonga, Tim Sar Gabungan Berhasil Temukan Jasad Rachelifa Malau
    Marudut Tua Sitinjak Resmi Jabat Sekretaris Daerah Samosir, Bupati Minta Jalankan Tugas dan Utamakan Kesejahteraan Masyarakat
    Terima Kunjungan Kerja KP2KP Sumut, Pemkab Samosir Siap Sediakan Lahan Pembangunan Kantor KPP Pratama
    50 Tenaga Profesional dan Calon Tenaga Profesional Ikuti Penyuluhan Bahasa Indonesia
    Terima Kunjungan Kerja KP2KP Sumut, Pemkab Samosir Siap Sediakan Lahan Pembangunan Kantor KPP Pratama
    Gelar Rakor Perizinan Berusaha dan Pengawasan Perizinan Berbasis Risiko, Pemkab Samosir Harapkan Dapat Berikan Kenyamanan dan Kepastian Investor
    Pesan Alam dan Budaya di Balik Desain Waterfront City Pangururan Samosir
    Ngantor di Desa Salaon Dolok, Masyarakat Minta Program Sirtunisasi Dilanjutkan
    Pemerintah Kabupaten Samosir Bantu Korban Kebakaran di Sianjur Mulamula
    Masuk Pasar Modern, Bupati dan Wakil Bupati Samosir Buka Pameran UMKM di Water Front City Pangururan
    Galian C Ilegal di Samosir, Subdit V Tipidter Bareskrim Polri Tetapkan JS sebagai Tersangka
    Selama Libur Nataru 2023-2024, Puluhan Ribu Wisatawan Kunjungi Negeri Indah Kepingan Sorga Samosir
    Korban Terseret Banjir Bandang di Kenegerian Sihotang Akhirnya Ditemukan Tim SAR Gabungan

    Ikuti Kami